Sabaranews.com | DENPASAR ,Kapolresta Denpasar Kombes Pol. Muhammad Iqbal Simatupang, S.I.K., M.H. bersama jajaran Pejabat Utama Polresta Denpasar melaksanakan kegiatan silaturahmi dengan mitra media sebagai upaya mempererat kerja sama dan sinergi dalam menjaga marwah Polri serta meningkatkan pelayanan yang humanis kepada masyarakat.
Kegiatan silaturahmi dan penguatan kerja sama antara Polresta Denpasar dengan mitra media.
Kapolresta Denpasar Kombes Pol. Muhammad Iqbal Simatupang, S.I.K., M.H., didampingi Kasi Humas Polresta Denpasar, Kasat Reskrim beserta Kanit Reskrim, Kasat Narkoba Kompol Agus, Kasat Polairud, Kasat Lantas, Kasat Binmas, Kasat Samapta, serta Kasat Intelkam Polresta Denpasar, bersama insan media.
Dilaksanakan pada hari ini Kamis 22/01/2026 dalam suasana penuh keakraban dan kebersamaan.Bertempat di wilayah hukum Polresta Denpasar.(Gedung Pesat Gatra lantai III )
Kegiatan ini dilaksanakan untuk memperkuat hubungan kemitraan antara Polri dan media, membangun komunikasi yang transparan dan berimbang, serta menjaga marwah Polri melalui penyampaian informasi yang edukatif dan menyejukkan kepada masyarakat.
Kegiatan berlangsung melalui dialog terbuka, penyampaian komitmen bersama, serta diskusi yang konstruktif antara jajaran Polresta Denpasar dan mitra media, guna menciptakan kerja sama yang saling mendukung dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolresta Denpasar menegaskan bahwa media memiliki peran strategis sebagai mitra Polri dalam menyampaikan informasi yang akurat dan bertanggung jawab kepada masyarakat. Sinergi yang baik antara Polri dan media diharapkan mampu meningkatkan kepercayaan publik serta menghadirkan Polri yang semakin dekat dengan masyarakat.
Melalui kegiatan silaturahmi ini, Polresta Denpasar berkomitmen untuk terus mengedepankan keterbukaan, profesionalisme, dan pendekatan humanis dalam setiap pelaksanaan tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.
(Red/degading)
